Mudik ke Makassar, 3.000 Personel TNI-Polri Dikerahkan untuk Amankan Wapres


Muslim Bersatu -Sehari setelah hari raya Idul Fitri 1438 Hijriah, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) dijadwal pulang kampung ke Makassar untuk melakukan halal bihalal dengan masyarakat umum. JK dijadwalkan tiba di Makassar bersama rombongannya, Senin (26/6/2017) sore.

Selama di Makassar, JK akan menggelar open house seperti yang dilakukan tiap tahunnya di kediaman pribadinya di Jl Hadji Bau, Makassar. JK pun akan kembali ke Jakarta, pada Rabu (28/6/2017).

Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV Hasanuddin, Kolonel Inf Alamsyah yang dikonfirmasi, Jumat (23/6/2017) malam mengatakan, pihaknya baru saja menggelar rapat pengamanan kedatangan Wapres di Makassar.

Dari rapat gabungan itu, diputuskan sebanyak 3.000 personel gabungan yang dikerahkan.

"Personel disiagakan 3.000 personil gabungan TNI/Polri yang terbagi dalam 3 ring pengamanan. Sniper juga disiagakan di beberapa titik. Kami tidak bisa ungkap berapa jumlah sniper dan titik ditempatkannya. Sudah menjadi protap pengamanan. Yang jelas, pengamanan sudah siap untuk kedatangan Wapres JK," katanya.

Saat ditanya soal agenda JK selama di Makassar, Alamsyah mengaku tidak mengetahuinya. Demikian pula dengan adanya pembagian makanan atau uang saat open house seperti tahun-tahun sebelumnya.

"Kalau soal agenda-agendanya, saya belum tahu. Yang kita tahunya, Open house, halal bihalal dengan masyarakat umum. Ya salam-salaman saja. Saya tidak tahu kalau pada saat itu," tuturnya. (kompas)

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Buka komentar
Tutup komentar

Belum ada Komentar untuk "Mudik ke Makassar, 3.000 Personel TNI-Polri Dikerahkan untuk Amankan Wapres"

Posting Komentar

Subcribe

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel